SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto dari Level 1 hingga 6 berkumpul bersama di halaman gedung 1. Den"/>
Berita

22 Jul 2024 12:22:15

SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto

Tanamkan Karakter Muttaqin, Muhsin, dan Mutqin Melaluai MPLS

Purwokerto, (22/7), sejumlah 963 murid SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto dari Level 1 hingga 6 berkumpul bersama di halaman gedung 1. Dengan diiringi lagu Hari Pertama Masuk Sekolah para kakak kelas menyambut siswa baru. Acara dimulai dengan barisan yang diawali oleh para manajemen sekolah dilanjutkan dengan barisan para murid Level 1. Setelah memasuki gerbang sekolah, Ustaz Basuki Dwi Sulistyo, S.Pd. Selaku Kepala SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto, dengan mengenakan baju adat Banyumasan momotong pita sebagai simbolis bahwa para murid Level 1 dipersilahkan untuk memasuki halaman SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto. 

Para murid sangat antusias menyambut adik kelas mereka. Pagar betis dibentuk untuk menyambut murid level 1 memasuki halaman gedung 1. Mereka memegang manggar menambah kemeriahan acara penyambutan.

Acara dibuka dengan  pembacaan ayat suci Al Qur’an, dilanjutkan dengan do’a dan sambutan oleh Kepala Sekolah. “Alhamdulillah ajaran baru tahun 2024/2025 telah dimulai. Pesan ustaz kepada anak - anak semua agar meluruskan niat untuk semangat belajar, tingkatkan disiplin, dan jangan lupa tetap beribadah. Alhamdulillah sekolah kita sudah mendapat penghargaan sebagai sekolah Adiwiyata Propinsi harapannya karakter peduli lingkungan tetap dipertahankan, jaga kesehatan dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi,” ungkap ustaz Basuki Dwi Sulistyo, S.Pd.

Acara dilanjutkan dengan tampilan gerak lagu yang bertemakan semangat sekolah dan Go Green. Penyematan secara simbolis Cocard dan tas sekolah sebagai bukti bahwa para murid telah resmi menjadi bagian dari SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto. Di penghujung acara seluruh manajeman, guru, karyawan dan para murid melakukan senam sekolah sehat bersama.

Baca juga: Kenalkan Kurikulum, SD Al Irsyad 02 Purwokerto Gelar Orientasi Orang Tua Siswa Baru