Berita

17 Sep 2024 13:53:38

SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto

SD Al Irsyad 02 Raih Juara 1 Lomba Perpustakaan Tingkat Kawedanan Eks-Kotip Purwokerto

Kabar menggembirakan datang dari SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto yang telah meraih Juara 1 dalam lomba perpustakaan tingkat Kawedanan Eks-Kotip Purwokerto yang digelar pada tanggal 11 September 2024. Kompetisi ini bertujuan untuk mendorong minat baca dan meningkatkan kualitas perpustakaan sekolah.

Tim perpustakaan SD Al Irsyad 02 Purwokerto, yang dipimpin oleh Kepala Perpustakaan, Ustadzah Dwi Kurnia Murdiasih, S.Si., M.Si. dan pustakawan, Ustadz Bagus Syaifani, A.Md. berhasil mengungguli peserta lainnya berkat inovasi dan kreativitas yang ditunjukkan dalam pengelolaan dan penyajian bahan bacaan. Para juri mengapresiasi penataan ruang perpustakaan yang rapi, koleksi buku yang bervariasi, serta kegiatan literasi yang melibatkan peserta didik secara aktif.

Kepala SD Al Irsyad 02 Purwokerto, Ustadz Basuki Dwi Sulistyo, S.Pd, menyampaikan kebanggaan dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung. "Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Terima kasih kepada semua guru, peserta didik, dan orang tua yang telah berkontribusi dalam memajukan perpustakaan Baitul Hikmah SD Al Irsyad 02 Purwokerto. Ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi yang luar biasa," ujarnya. Dengan prestasi ini, SD Al Irsyad 02 Purwokerto berkomitmen untuk terus berinovasi dan memajukan dunia literasi.