Berita

09 Dec 2024 08:16:43

SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto

Rihlah Level 6 Goes to Yogyakarta

RIHLAH KELAS 6: MENJELAJAHI KEINDAHAN JOGJA DENGAN SEMANGAT DAN KEBERSAMAAN

Pada hari Kamis, 5 Desember 2024, siswa kelas 6 SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto melaksanakan kegiatan rihlah ke Yogyakarta. Sebanyak 162 siswa mengikuti kegiatan ini dengan penuh antusiasme. Rihlah dimulai dengan kunjungan ke Kids Fun, dimana siswa menikmati berbagai permainan yang dirancang untuk menghibur sekaligus melatih keberanian dan kreativitas mereka. Setelah puas bermain di Kids Fun, rombongan melanjutkan perjalanan ke Taman Pintar. Di tempat ini, siswa belajar mulai dari mengenal sains, teknologi, hingga seni. Destinasi terakhir dalam rihlah ini adalah kawasan ikonik Malioboro, tempat para siswa menikmati suasana khas Yogyakarta. Mereka berkesempatan berbelanja oleh-oleh khas daerah, mencicipi jajanan lokal, serta berinteraksi dengan keramahtamahan masyarakat setempat. Kegiatan rihlah ini bukan hanya menjadi momen rekreasi bagi siswa, tetapi juga sarana untuk mempererat kebersamaan di antara mereka. Kepala Sekolah, Ustadz Basuki Dwi Sulistyo, S.Pd. menyampaikan apresiasinya atas kelancaran kegiatan ini. “Rihlah ini diharapkan dapat menjadi pengalaman yang bermanfaat dan berkesan bagi siswa, baik secara edukatif maupun sosial,” tuturnya. Para siswa pun membawa pulang kenangan indah yang akan terus mereka ingat sebagai bagian dari perjalanan pendidikan mereka.