Berita

31 May 2023 07:37:51

SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto

Outbound Level 6 di Wisata Pereng, Cilongok, Banyumas

Kegiatan belajar siswa pada kelas VI SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto hampir selesai. Siswa sudah melaksanakan PSAJ (Penilaian Sumatif Akhir Jenjang), namun kegiatan pembentukan karakter terus ditingkatkan. Pembentukan karakter dilaksanakan dengan kegiatan Outbound, hal ini bertujuan untuk meningkatkan kedisipinan, kreativitas serta kerjasama siswa, selain itu siswa dapat mengenal alam secara langsung. Kegiatan Outbound juga bermanfaat untuk meningkatkan keberanian, kepercayaan diri, dan kekompakan. Selain itu, dengan mengikuti kegiatan outbound juga dapat membentuk pola pikir yang kreatif, meningkatkan kemampuan leadership, serta meningkatkan konsentrasi. Oleh karena itu, SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto mengadakan kegiatan Outbound di Wisata Pereng, Cilongok, Banyumas pada hari Selasa, 23 Mei 2023.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas VI SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto tahun ajaran 2022/2023.

Kegiatan outbound ini mendapat respon yang positif dari siswa, ini dapat dilihat dari semangat siswa dalam mengikuti semua kegiatan dan menyelesaikan semua permainan yang telah ditentukan. Beberapa jenis permainannya adalah estafet air, bom aktif, perahu air, dsb.

Kegiatan outbound ini semoga membawa dampak yang baik dalam pembentukan karakter siswa serta sebagai bekal menuju jenjang pendidikan selanjutnya.

Yuk, sekolah di SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto. Great school for great students