Berita

03 Mar 2023 11:06:49

SD Al Irsyad Al Islamiyyah 01 Purwokerto

APD (APRESIASI POTENSI DIRI) Level 1

Unjuk kebolehan siswa level 01 melalui APD (APRESIASI POTENSI DIRI)

Sabtu (25/02/2023) sebanyak 155 siswa level 1 SD Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto bersemangat melaksanakan kegiatan APD (Apresiasi Potensi Diri) yang bertempat di aula sekolah.

APD kali ini tentunya istimewa dan menarik dengan mengusung tema " Pagelaran Seni dan Karya Ceria". Salah satu tujuan dari adanya kegiatan APD ini adalah melatih kepercayaan diri, keberanian, dan kemandirian

Pada grand opening APD kali ini dibuka dengan persembahan spektakuler yaitu panahan dari siswa level 1. Setelah itu seluruh siswa tanpa terkecuali menunjukkan bakat mereka dalam menari. Menari yang ditampilkan siswa merupakan menari group yang dibagi menjadi grup laki-laki dan perempuan. Selain menari, ada juga beberapa persembahan istimewa dari beberapa siswa level 1 yang berbakat seperti story teling, piano dan menyanyi. Persembahan spesial tersebut tentunya ditunjukkan kepada 155 tamu undangan yaitu orang tua siswa yang yang menghadiri acara dalam APD.

Hal menarik lainnya dari kegiatan APD kali ini adalah sejumlah hasil karya siswa selama proses pembelajaran disekolah ditampilkan dalam pameran dan dikemas menjadi dekorasi yang cantik dan indah yang menghiasi gedung aula sekolah.

Di penghujung acara APD ada persembahan lagu berjudul "ibu" yang dibawakan oleh salah satu siswa level 01. Dimana seluruh siswa level 1 bersama-sama menyanyi untuk ibu mereka. Pada akhir dari lagu tersebut, seluruh siswa berdiri dan menghampiri orang tua mereka untuk memeluk dan memberikan sepucuk surat yang mereka tulis sebagai tanda kasih sayang dan ucapan terimakasih.

Harapannya dari adanya kegiatan tersebut sikap bekerjasama, kreatif, tekun dan jiwa beranian siswa mulai tertanam dalam diri mereka sehingga menjadi siswa yang selalu ceria (cerdas, enerjik, ramah, islami, aktif)